Lifestyle, Tekno, Otomotif, Kuliner

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

September 26, 2017

Kompetisi Inovasi Teknologi Mobile IWIC Ke-11 Indosat Ooredoo Kembali di Gelar


Launching Kompetisi Inovasi Teknologi di bidang Mobile bersama Indosat Ooredoo, IWIC ke 11

Banggalah jadi anak jaman sekarang atau disebut sebagai anak millenial, dengan perkembangan teknologi informasi dan teknologi saat ini yang begitu pesat sekaligus kemudahan media digital dan tren-nya penggunaan aplikasi mobile, menurut saya sayang kalau dilewatkan begitu saja ataupun hanya sekedar user (pengguna) karena kita tahu banyak talenta muda Indonesia yang potensial terhadap dunia digital.

Sebagai perusahaan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia, Indosat Ooredoo. Peduli terhadap generasi muda Indonesia, Makanya tahun ini 2017 Kembali menggelar sebuah ajang kompetisi inovasi teknologi di bidang mobile pertama dan secara konsisten dilakukan sejak 10 tahun yang lalu tepatnya sejak tahun 2006, yang diberi nama IWIC (Indosat Ooredoo Wireless Innovation Contest).

IWIC merupakan kompetisi aplikasi mobile pertama di Indonesia. Ajang kompetisi aplikasi mobile ini juga bertujuan untuk menumbuhkan dan menemukan minat-minat baru generasi muda di dunia digital, sekaligus untuk memenuhi talenta digital Indonesia seiring dengan tingginya tren penggunaan aplikasi mobile saat ini.

Senin (25/09) bertempat dilantai 2 DigiPlanet, Kantor Indosat Ooredoo. IWIC ke-11 Resmi di Launching oleh President Director & CEO Indosat Ooredoo, Alexander Rusli.

Alexander Rusli, President & CEO Indosat Ooredoo 

Dalam sambutannya, "Tahun ini Indosat Ooredoo tepat berusia 50 tahun. Di usia 50 tahun ini kami ingin menegaskan kembali komitmen kami mewujudkan Indonesia Digital Nation melalui Visi kami menjadi perusahaan digital terkemuka di Indonesia. Kompetisi IWIC ke 11 ini merupakan bentuk komitmen kami mewujudkan visi tersebut. IWIC mengundang para talenta muda digital di Indonesia juga di negara-negara lain untuk berkompetisi ide, kreatifitas , serta inovasi digital untuk mempermudah hidup masyarakat," ujar Alex.

Yang menarik kompetisi di tahun ini, Indosat Ooredoo membuka akses kepada pelanggan.

"Kami berharap semakin banyak aplikasi yang bisa dinikmati masyarakat, karena ke depan para developer akan dapat berkenalan dengan API Indosat Ooredoo. API ( Application Programming Interface ) merupakan perangkat fungsi dan protokol untuk membangun aplikasi perangkat lunak. API yang disediakan Indosat Ooredoo akan memberikan akses lebih cepat terhadap sebuah aplikasi untuk dapat berinteraksi dengan pelanggan, tambah Alexander Rusli.


Ki-ka : Alexander Rusli, Fahri, Deva Rachman, dan Sandy, Saat Press Conference Launching IWIC ke 11

Setelah IWIC 11 resmi di launching, dilanjutkan press conference hadir pula Ibu Deva Rachman, selaku Head of Corporate Communication Group of Indosat Ooredoo bersama para pemenang IWIC tahun lalu, yakni Sandy yang sudah juara 3x, selamat Mas 😀 dan Fahri yang membuat aplikasi untuk teman-teman tuna netra yang dapat mengenali benda-benda disekitar lewat kamera HP, appaluse to Fahri. 👍

Suasana PressCon Launching IWIC ke 11 di kantor Indosat Ooredoo, DigiPalnet

Nah untuk tahun ini 2017, menurut Bu Deva kompetisi IWIC masuk tahun penyelenggaraan ke-11 yang telah go global sejak tahun lalu dan tahun ini mengusung tema " Digital Nation " dengan target tahun ini 10 ribu peserta. Sebagai program unggulan Indosat Ooredoo, beberapa dari karya inovatif pemenang IWIC telah dapat dinikmati oleh masyarakat.

Kategori kompetisi yang dapat diikuti tahun ini unuk ide dan aplikasi di bidang Entertaiment, Media (Social Media, Chatting, ebook) dan Special Needs, dengan kategorinya yaitu:

  • Beginner 
  • Professional 
  • Women & Girls 

Para peserta pun dapat membuat ide dan aplikasi untuk System operasi Android ,iOS, Windows Mobile.

Nah kalo kamu termasuk anak muda yang bertalenta dan punya Ide Brilian yang bermanfaat bagi orang banyak di dunia digital khusus aplikasi mobile, Yuk raih hadiah menarik diantaranya uang tunai senilai total ratusan juta rupiah serta kesempatan untuk mengunjungi berbagi perusahaan global dengan mengikuti kompetisi IWIC ke 11 bersama Indosat Ooredoo. ***

Catat bagi yg ingin mengikuti " Pastikan untuk mengirimkan proposal dalam format ZIP serta prototipe program (khusus untuk ide terimplementasi) didalam file ZIP tersebut dengan ukuran tak lebih dari 10MB.

Info lengkapnya bisa simak juga di http://iwic.indosatooredoo.com
Facebook : Indosat Ooredoo IWIC
Twitter : @IsatOoredooIWIC
Instagram : @indosatooredooiwic

Salam,
@cidyrus

4 komentar:

  1. salut sama fachri yang dengan keterbatasan membuat dirinya jadi tanpa batas
    jadi inget Asian Paragames 2017 lalu, Indonesia jadi juara di Kuala Lumpur
    salah satu atletnya yang difabel berkata, "Kami nggak mau nunjukkin kepada dunia bahwa kami juga bisa berprestasi. Tapi, kami hanya ingin masyarakat tahu bahwa kami ada."

    BalasHapus
  2. IWIC sangat memfasilitasi anak muda untuk berkarya dan memberi ruang untuk networking. Harus banyak yang tahu tentang kompetisi ini.

    BalasHapus
  3. Jadi pengen ikut. Indosat Ooredoo salut uy, anak muda dg kebutuhan khusus pun bisa ikutan ajang ini. Jangan minder yah, buktinya noh masnya bisa menang. Keren!

    BalasHapus
  4. keren nih IWIC, bikin anak muda makin rajin untuk berkarya, ya...

    BalasHapus

T'rimks sudah mampir ke postingan ini semoga bermanfaat dan berguna. Jangan lupa juga tinggalin jejak di kolom komentarnya ya, semoga bisa menjalin silaturahmi.

Tunggu postingan selanjutnya yang makin bermanfaat dan aktual.

Salam, @cidyrus