Lifestyle, Tekno, Otomotif, Kuliner

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Oktober 25, 2017

Cari Informasi Sekolah Terbaik dan Rencana Pendidikan di Sunlife Edufair 2017



Suasana Hari Pertama Sun Life Edufair 2017 di Kota Kasablanka -Jakarta

Anak merupakan generasi penerus masa depan bangsa yang harus dijaga dan dipersiapkan dengan #LebihBaik, terutama bekal Pendidikan.

Merencanakan Pendidikan Terbaik untuk anak sambil mewujudkan cita-citanya itu sangatlah penting sebagai bekal dikemudian hari, sejalan dengan rencana pendidikan tersebut ada hal yang tidak boleh dilewatkan yakni merencanakan keuangan jangka panjang untuk pendidikan sejak dini karena kita tahu tiap tahun biaya pendidikan akan terus mengalami kenaikan, jangan sampai gara-gara biaya sekolah yang tinggi cita-citanya pupus begitu saja.

Saya sendiri sebagai orang tua yang memiliki anak baru usia dua tahun, walaupun masih lama masuk sekolahnya tidak ada salahnya saya mencari informasi maupun referensi sekolah terbaik yang sekiranya tepat buat anak saya kelak .

Keseruan di Sun Life Edufair 2017

Kebetulan Pada hari Jumat (20/10) PT Sun Life Financial Indonesia (Sun Life) kembali menggelar Sun Life Edufair 2017, yang merupakan pameran edukatif tahunan untuk membantu keluarga Indonesia mendapatkan informasi komprehensif seputar kebutuhan pendidikan anak. Acara yang berlangsung selama 3 hari, 20 hingga 22 Oktober 2017 bertempat di Atrium Kota Kasablanka, Jakarta. Saat saya mengetahui akan ada pameran tersebut, saya begitu antusias untuk datang.

Sun Life Edufair 2017  tahun ini memasuki tahun ke 2 diikuti oleh 25 sekolah terbaik, 20 sekolah formal dan 5 sekolah informal di wilayah Jabodetabek. Kebetulan tempatnya di atrium mall dan jadi pusat perhatian pengunjung saat saya kesana di hari pertama sudah begitu rame oleh para orangtua yang begitu antusias untuk mencari informasi sekolah dan mengikuti rangkaian acara yang diadakan Sun life Edufair 2017.

Talkshow bersama Kak Seto di Sun life Edufair 2017

Salah satunya saat sesi Talkshow bersama kak Seto (Psikolog & Pemerhati Anak) mengangkat topik " Mendidik Dengan Cinta ".
Menurutnya semua anak Cerdas, tapi kecerdasannya berbeda satu dengan yang lain. Yakni ada 8 Kecerdasan Anak, diantaranya: Cerdas Angka, Kata, Gambar, Musik, Tubuh, Teman, Diri dan Alam.

Termasuk cerdas yang mana anak anda ?selain cerdas anak-anak juga kreatif, maka bebaskan mereka berkreativitas.

Mendidik anak itu tidak mudah, untuk itu jadi "Pendidik profesional harus bisa berperan seperti Penyanyi, Pendongeng, Seniman ,Pelawak , Pesulap, ilmuwan ,dsb. "Ujar, kak Seto.

Pesan kak Seto dalam talkshownya " Jangan pernah lupakan Pendidikan, dan beri pendidikan yang baik, sekolah yang tepat dan siapkan dana pendidikan terencana untuk anak-anak kita".

Brighter Talent penampilan dari Binus School Simrug Tari Nusantara 

Setelah acara Talkshow dilanjutkan dengan Brighter Talent dari tiap sekolah untuk dilombakan penampilan bakatnya dari mulai stand up, nyanyi, panduan suara, tari hingga main drum.

Bicara soal rencana pendidikan menurut bu Sherly selaku Chef Marketing Officer Sun Life, "Sun Life Edufair 2017 merupakan wujud nyata komitmen serta kontribusi kami dalam mengedukasi masyarakat akan pentingnya memiliki perencanaan keuangan terutama untuk memenuhi kebutuhan dana pendidikan yang terus meningkat setiap tahunnya.

Melalui Sun Life Edufair 2017, kami berharap pemahaman mengenai perkembangan dunia pendidikan akan terus meningkat dan semakin banyak keluarga Indonesia yang sadar untuk mulai menyusun perencanaan keuangan yang tepat untuk pendidikan anak.”

Sun Life memahami bahwa era digital juga berperan penting menambah wawasan anak untuk mencoba berbagai hal baru yang sesuai dengan minat dan aspirasi anak. Untuk itu, Sun Life Edufair 2017 menghadirkan sekolah non-formal, seperti sekolah musik, seni, robotik, coding, fotografi, jurnalistik, bahkan sekolah boga, sebagai referensi bagi keluarga Indonesia dalam membantu mengembangkan potensi anak.

“Sun Life Edufair 2017 menjadi momentum yang tepat untuk membangun perspektif terutama bagi generasi muda yang tumbuh di era digital. Perspektif baru ini penting karena memiliki implikasi pada perencanaan keuangan yang sesuai dengan pendidikan yang akan ditempuh. Dengan cara pandang baru yang sesuai dengan perubahan zaman, orang tua di Indonesia diharapkan mampu mempersiapkan perencanaan keuangan yang tepat untuk mendukung keberlangsungan pendidikan putra-putrinya tanpa harus mengorbankan prioritas-prioritas lain seperti yang saat ini masih terjadi.

Ada kabar baik bagi yang kemarin belum sempat datang ke Sun Life Edufair 2017 untuk mendapatkan informasi sekolah dan rencana pendidikan , gak perlu kuatir Sun Life baru saja meluncurkan Bright Education yang merupakan portal informasi yang menampilkan profil 25 sekolah di wilayah Jabodetabek yang dapat dijadikan referensi orang tua dalam memilih sekolah yang sesuai dengan minat dan aspirasi anak.

Portal Bright Education dilengkapi dengan fitur-fitur bermanfaat, yaitu:
Fitur Sekolah –informasi lengkap tentang sekolah-sekolah yang berpartisipasi dalam Sun Life Edufair 2017. Informasi tersebut meliputi lokasi, kurikulum, fasilitas di lingkungan sekolah, kegiatan ekstra-kurikuler yang dapat diikuti oleh siswa-siswi, penghargaan yang berhasil diraih oleh sekolah, administrasi, hingga testimoni tentang sekolah dari siswa-siswi dan orang tua.

Fitur Perbandingan/Komparasi 
Melalui fitur ini, orang tua dapat membandingkan sekolah yang diminati dengan cara mudah, dengan memilih tingkat pendidikan, lokasi, nama sekolah, dan mengisi data pribadi. Selanjutnya akan keluar hasil perbandingan secara lengkap yang membantu orang tua menentukan pilihan sekolah yang sesuai.

Fitur Kalkulator 
Membantu orang tua memproyeksikan dana pendidikan yang dibutuhkan serta menyusun perencanaan keuangan sejak dini.

Fitur Artikel
Sajian berbagai informasi dan tips menarik seputar dunia pendidikan, anak, dan perencanaan keuangan.

Setelah saya coba buka portalnya Bright Education buat saya ada yang menarik fiturnya yakni kalkulator, saya bisa mengetahui estimasi biaya sekolah dasar kedepan buat anak saya.

Semoga pameran pendidikan seperti  Sun Life Edufair tiap tahun terus dilaksanakan tentunya bisa menjadi sarana informasi yang dapat mendukung orang tua dalam menjadikan anak-anak Indonesia sebagai Generasi #LebihBaik. ***




0 komentar:

Posting Komentar

T'rimks sudah mampir ke postingan ini semoga bermanfaat dan berguna. Jangan lupa juga tinggalin jejak di kolom komentarnya ya, semoga bisa menjalin silaturahmi.

Tunggu postingan selanjutnya yang makin bermanfaat dan aktual.

Salam, @cidyrus